"Bisa dijelasin gk zak, knp kalo malam mau hujan tiba" jadi gerah sumuk, smpe jdi hafalan org kampung kalo malam" gerah psti mau hujan, dan rasio benarnya bisa 95 persen, jdi cma modal gerah udh bs nebak kalo mau hujan," tulis akun @a*******n pada Selasa (28/10/2025).
Beberapa warganet mengaitkan cuaca gerah dengan udara lembap sebelum hujan yang menyebabkan tubuh tidak bisa berkeringat sehingga terasa gerah.
Lantas, benarkah udara gerah bisa menjadi pertanda akan turun hujan?
Cuaca gerah saat malam pertanda akan turun hujan?
Deputi Bidang Meteorologi Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG), Guswanto membenarkan adanya cuaca gerah sebelum hujan.
Dia menjelaskan, malam bisa terasa gerah sebelum hujan karena kelembapan yang tinggi di atmosfer.
"Udara gerah biasanya menandakan banyak uap air di udara. Ini bisa menjadi bahan baku hujan jika kondisi atmosfer mendukung kondensasi," terang Guswanto kepada Kompas.com, Rabu (29/10/2025).
Ia melanjutkan, panas dari permukaan Bumi terperangkap dan tidak bisa lepas ke atmosfer ketika langit tertutup awan tebal di malam hari.
"Ini yang membuat malam terasa lebih panas dan lembap," kata dia.
"Selain itu, udara panas dan lembap bisa naik ke atmosfer dan membentuk awan hujan, terutama jika ada gangguan atmosfer seperti konvergensi angin atau tekanan rendah," lanjutnya.
Namun, Guswanto juga meluruskan bahwa gerah saat malam tidak selalu menjadi pertanda akan hujan keesokan harinya.
"Gerah malam bisa menjadi salah satu tanda (akan hujan), tetapi perlu dikonfirmasi dengan indikator lain," ujar dia.
Dia menerangkan, pertanda lain akan turun hujan meliputi langit yang mendung dengan awan cumulonimbus di pagi atau sore hari.
Selain itu, angin yang berubah arah serta bertiup kencang menjelang malam juga perlu diperhatikan.
"Tekanan udara juga akan menurun ketika akan turun hujan, dan cek prediksi cuaca resmi dari BMKG yang menggunakan data satelit dan model numerik," imbuh dia.
https://www.kompas.com/tren/read/2025/10/29/141500065/gerah-saat-malam-pertanda-akan-turun-hujan-ini-penjelasan-bmkg