KOMPAS.com - Capcay adalah hidangan sayur yang kaya warna dan gizi, menjadi favorit banyak orang karena rasanya yang lezat dan tekstur sayur yang renyah.
Biasanya, capcay menggunakan maizena sebagai pengental kuah agar terasa kental dan menggugah selera.
Namun, bagi yang ingin menghindari maizena, entah karena alasan kesehatan atau ingin menu yang lebih ringan, capcay tanpa maizena tetap bisa dibuat dengan cita rasa yang nikmat dan sayur tetap terasa segar.
Baca juga:
Pada artikel ini akan dibahas resep capcay seafood tanpa maizena yang mudah dibuat di rumah, dengan cara memasak yang sederhana dan bahan yang mudah ditemukan, dilansir dari buku "“30 Hari Menu Ramadhan: Resep Lezat & Praktis untuk Sahur dan Buka Puasa” Bersama Tips & Panduan Ibadah Serta Persiapan Idul Fitri" (2025) oleh Ahmad Arraka terbitan Reativ Publisher.
Bahan-bahan:
Ilustrasi capcay seafood. Memasak capcay tanpa maizena menuntut perhatian pada tekstur sayur agar tidak lembek. Pastikan memasak dengan api sedang dan cukup air agar sayur tidak terlalu basah.
Tambahan seafood juga memberi rasa gurih alami tanpa perlu pengental tambahan. Gunakan saus tiram berkualitas agar rasa lebih mantap.
Lihat postingan ini di Instagram
Dalam segala situasi, KOMPAS.com berkomitmen memberikan fakta jernih dari lapangan. Ikuti terus update topik ini dan notifikasi penting di Aplikasi KOMPAS.com. Download sekarang