KOMPAS.com - Perusahaan analisis jaringan Ookla merilis laporan terbaru yang memuat gambaran menyeluruh tentang kecepatan internet di seluruh dunia.
Laporan yang diperbarui pada Agustus 2025 tersebut menunjukkan, kecepatan unduh (download) rata-rata global untuk internet tetap mencapai 90,96 Mbps, dengan kecepatan unggah (upload) rata-rata 13,06 Mbps, dan latensi rata-rata 25 milidetik (ms).
Adapun kecepatan internet di Indonesia masih tertinggal jauh dibandingkan negara-negara tetangga di Asia Tenggara (ASEAN), baik untuk jaringan seluler maupun fixed broadband.
Secara global, kecepatan internet seluler Indonesia berada di peringkat ke-83 dari 103 negara, naik tiga peringkat dari laporan sebelumnya.
Meski begitu, kecepatan unduh rata-rata Indonesia hanya mencapai 45,01 Mbps. Angka ini jauh di bawah rata-rata global yang mencapai 90,96 Mbps.
Situasi serupa terjadi pada layanan fixed broadband (kecepatan internet tetap). Dengan kecepatan rata-rata 39,88 Mbps, Indonesia berada di peringkat 116 secara global.
Peringkat ini menempatkan Indonesia di urutan kedua terbawah di Asia Tenggara, hanya lebih baik dari Myanmar 26,90 Mbps.
Adapun Singapura memimpin dengan kecepatan unduh yang mencapai 394,30 Mbps. Angka ini juga menjadikannya sebagai negara dengan fixed broadband tercepat di dunia.
Lantas, negara mana saja yang memiliki kecepatan internet tertinggi pada 2025 versi Ookla?
Baca juga: Cara Setting VPN di HP Android, Pakai Internet Jadi Lebih Aman
Secara global, kawasan Timur Tengah mendominasi daftar negara dengan kecepatan internet tercepat, dilansir dari laman Speedtest, Sabtu (11/10/2025).
Uni Emirat Arab (UEA), Qatar, dan Kuwait menempati tiga besar dunia, mencerminkan besarnya investasi mereka dalam pembangunan infrastruktur jaringan berkecepatan tinggi.
Sementara itu, di kawasan Asia Tenggara, kesenjangan kecepatan internet masih cukup lebar.
Brunei Darussalam, Singapura, dan Vietnam melesat jauh di atas rata-rata dengan kecepatan unduh lebih dari 150 Mbps, menempatkan mereka sebagai negara-negara dengan koneksi tercepat di kawasan tersebut.
Berdasarkan data Speedtest by Ookla yang diperbarui per Agustus 2025, berikut adalah daftar negara dengan kecepatan internet tertinggi di dunia:
Di kawasan ASEAN, Brunei Darussalam menempati posisi teratas sebagai negara dengan kecepatan internet tertinggi, mencapai 184,86 Mbps.
Sementara itu, Indonesia berada di peringkat ke-83 dunia dan ke-8 di ASEAN dengan kecepatan rata-rata 45,01 Mbps, hanya unggul satu peringkat dari Laos.
Di tingkat nasional, Bekasi tercatat sebagai kota dengan kecepatan internet tertinggi di Indonesia, yakni 54,59 Mbps, disusul Jakarta Selatan di posisi kedua dengan 52,29 Mbps.
Peringkat ini menempatkan Indonesia di urutan kedua terbawah di Asia Tenggara, hanya lebih baik dari Myanmar. Berikut daftarnya:
Baca juga: Jepang Pecahkan Rekor Kecepatan Internet Dunia, 4 Juta Kali Lebih Cepat dari Rata-Rata di AS
Sementara itu, berikut negara dengan kecepatan internet tetap (fixed broadband) tercepat di ASEAN per Agustus 2025, berdasarkan data Speedtest by Ookla: