Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Wanita Gagal Ginjal dan Pria Kanker Menikah karena Kesepakatan Donor, Berujung Jadi Cinta Sejati

Kompas.com - 01/11/2025, 21:00 WIB
Rheandita Vella Aresta,
Resa Eka Ayu Sartika

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Kisah cinta tak terduga datang dari Provinsi Shaanxi, China, antara dua orang yang awalnya bertemu karena sama-sama berjuang melawan penyakit.

Seorang wanita penderita gagal ginjal dan seorang pria pasien kanker menikah bukan karena cinta, melainkan karena kesepakatan donasi organ.

Namun seiring waktu, hubungan yang lahir dari keputusasaan itu tumbuh menjadi kisah penuh harapan yang kini kembali viral di media sosial China.

Kisah nyata mereka bahkan diangkat menjadi film Viva La Vida, yang sukses besar di bioskop pada 2024.

Baca juga: Gym di China Tawarkan Hadiah Porsche untuk Orang yang Turun 50 Kg dalam 3 Bulan

Kesepakatan donor ginjal setelah meninggal

Seorang wanita bernama Wang Xiao (24) didiagnosis menderita uremia, yaitu kondisi gagal ginjal parah, dan diberi tahu bahwa hidupnya hanya tersisa satu tahun tanpa transplantasi.

Setelah semua kerabatnya terbukti tak cocok sebagai pendonor, Wang mengambil langkah terakhir yang nyaris tak terpikirkan oleh siapa pun.

Atas saran seorang pasien lain, ia memasang iklan di grup dukungan kanker, mencari pria yang sakit parah dan bersedia menikahinya agar ia bisa menerima ginjalnya setelah kematiannya.

“Aku akan merawatmu sebaik-baiknya setelah menikah. Maafkan aku, aku hanya ingin hidup,” tulis Wang dalam iklannya, dikutip dari SCMP, Selasa (28/10/2025).

Beberapa hari kemudian, pria bernama Yu Jianping (27 tahun) merespons iklan tersebut.

Yu adalah mantan manajer bisnis yang tengah berjuang melawan mieloma, jenis kanker sumsum tulang belakang, yang sudah beberapa kali kambuh.

Ia hidup sederhana setelah ayahnya menjual rumah keluarga untuk membayar biaya pengobatan, dan kini hanya bergantung pada obat-obatan untuk bertahan hidup.

Golongan darahnya ternyata cocok dengan Wang, dan pada Juli 2013, keduanya diam-diam mendaftarkan pernikahan mereka.

Baca juga: Tak Mau Kalah dari China dan Rusia, Trump Ingin AS Bersiap Hidupkan Lagi Uji Coba Nuklir

Kesepakatan berubah menjadi cinta

Pernikahan mereka semula hanya didasari perjanjian sederhana. Yu akan mendonorkan salah satu ginjalnya setelah meninggal, sementara Wang berjanji merawatnya selama perawatan dan menjaga ayahnya jika ia pergi lebih dulu.

Namun, dari percakapan harian dan dukungan emosional, hubungan mereka perlahan berubah menjadi lebih dari sekadar kesepakatan.

Wang yang ceria sering membuat Yu tertawa, sementara Yu mulai menemukan kembali semangat hidupnya.

Halaman Berikutnya
Halaman:


Terkini Lainnya
Kronologi Pemuda Tewas Dikeroyok di Masjid Agung Sibolga Usai Dilarang Tidur Dini Hari
Kronologi Pemuda Tewas Dikeroyok di Masjid Agung Sibolga Usai Dilarang Tidur Dini Hari
Tren
5 Transportasi Umum di Jabodetabek yang Bisa Pakai QRIS Tap
5 Transportasi Umum di Jabodetabek yang Bisa Pakai QRIS Tap
Tren
Hari Ini, 9.636 Lembaga Pendidikan Islam Gelar TKA secara Serentak
Hari Ini, 9.636 Lembaga Pendidikan Islam Gelar TKA secara Serentak
Tren
Mulai 1 November, Ini Tarif Listrik Rumah Tangga Daya 1.300 dan 2.200 VA
Mulai 1 November, Ini Tarif Listrik Rumah Tangga Daya 1.300 dan 2.200 VA
Tren
Puncak Musim Hujan 2025 Diprediksi Lebih Panjang, Ini Wilayah yang Sudah Terimbas
Puncak Musim Hujan 2025 Diprediksi Lebih Panjang, Ini Wilayah yang Sudah Terimbas
Tren
Wilayah yang Diprakirakan BMKG Hujan Lebat pada 3-4 November 2025
Wilayah yang Diprakirakan BMKG Hujan Lebat pada 3-4 November 2025
Tren
[POPULER TREN] Cara Cek NIK Terdaftar Pinjol atau Judol | Daftar Negara Teraman di ASEAN
[POPULER TREN] Cara Cek NIK Terdaftar Pinjol atau Judol | Daftar Negara Teraman di ASEAN
Tren
Profil Kiandra Ramadhipa, Pebalap Indonesia yang Menggila dan Raih Podium 1 di European Talent Cup
Profil Kiandra Ramadhipa, Pebalap Indonesia yang Menggila dan Raih Podium 1 di European Talent Cup
Tren
Tarif Listrik Rumah Tangga Berdaya Kecil yang Berlaku pada 3-9 November 2025
Tarif Listrik Rumah Tangga Berdaya Kecil yang Berlaku pada 3-9 November 2025
Tren
Wayangologi dan Monarkimologi Purbaya
Wayangologi dan Monarkimologi Purbaya
Tren
9 Negara Paling Aman di Asia Tenggara, Indonesia Jauh di Atas Malaysia
9 Negara Paling Aman di Asia Tenggara, Indonesia Jauh di Atas Malaysia
Tren
NIK Terdaftar Pinjol atau Judol? Begini Cara Mengeceknya
NIK Terdaftar Pinjol atau Judol? Begini Cara Mengeceknya
Tren
10 Cara Mengusir Nyamuk Secara Alami Saat Musim Hujan, Tanpa Bahan Kimia Berbahaya
10 Cara Mengusir Nyamuk Secara Alami Saat Musim Hujan, Tanpa Bahan Kimia Berbahaya
Tren
Hak Asuh dan “Nafkah Kucing” Jadi Aturan Baru dalam Perceraian di Turkiye
Hak Asuh dan “Nafkah Kucing” Jadi Aturan Baru dalam Perceraian di Turkiye
Tren
Maladewa Mulai Larang Generasi 2007 ke Atas Merokok, Termasuk Turis Asing
Maladewa Mulai Larang Generasi 2007 ke Atas Merokok, Termasuk Turis Asing
Tren
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Unduh Kompas.com App untuk berita terkini, akurat, dan tepercaya setiap saat
QR Code Kompas.com
Arahkan kamera ke kode QR ini untuk download app
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau