Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Air SPPG Siwal Layak Minum Langsung, Sudah Lolos Uji Laboratorium

Kompas.com - 20/10/2025, 14:00 WIB
Dian Ade Permana,
Ferril Dennys

Tim Redaksi

UNGARAN, KOMPAS.com – Komitmen terhadap kebersihan dan keamanan pangan ditunjukkan oleh Satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi (SPPG) Siwal Kecamatan Kaliwungu, Kabupaten Semarang, yang kini menggunakan air bersih layak minum langsung dalam proses pengolahan makanan bergizi.

Dalam peresmian SPPG Siwal yang dihadiri oleh Bupati Semarang Ngesti Nugraha pada Senin (20/10/2025), Marsono, mitra dari Badan Gizi Nasional (BGN), mendemonstrasikan secara langsung kehigienisan air yang digunakan di fasilitas tersebut.

“Air yang berada di SPPG Siwal layak minum langsung, bahkan air yang berada di dalam kamar mandi,” ujar Marsono sambil meminum langsung air dari kran.

Sumber Air dari Pamsimas, Lolos Uji Laboratorium

Marsono menjelaskan bahwa air yang digunakan berasal dari Program Penyediaan Air Minum dan Sanitasi Berbasis Masyarakat (Pamsimas), dan sudah melalui uji laboratorium untuk memastikan keamanannya.

Baca juga: Bupati Semarang: MBG Jadi Pengganti Pemberian Makanan Tambahan untuk Penanganan Stunting

“Ini air memang sudah layak minum, tapi kemarin tetap melalui uji laboratorium untuk menghindari hal yang tidak diinginkan,” ujarnya.

Air dari Pamsimas dimasukkan ke dalam tandon, lalu disaring menggunakan filter bio, melewati mesin pendorong yang dilengkapi penyaring, sebelum akhirnya mengalir ke berbagai kran di SPPG.

Air bersih tersebut digunakan untuk berbagai keperluan, termasuk mencuci sayur dan bahan makanan, telur, ayam, ikan, serta food tray atau wadah makanan

“Selain bisa diminum langsung, air ini juga dipergunakan untuk mencuci bahan makanan yang akan diolah,” tambah Marsono.

Fasilitas SPPG Siwal: Standar Kesehatan dan SDM Lokal

SPPG Siwal dibangun sejak Mei 2025, dan telah melalui penyesuaian desain setelah mendapatkan masukan dari konsultan BGN mengenai standar infrastruktur.

Perubahan meliputi atap plafon, lantai keramik, pintu kaca, dan infrastruktur pendukung lainnya

“Untuk tenaga kerja ada 50 orang plus satu tenaga keamanan. Mulai dari Sarjana Penggerak Pembangunan Indonesia (SPPI), akuntan, ahli gizi, dan petugas laboratorium. Sementara tenaga lainnya berasal dari warga Kecamatan Kaliwungu,” ujar Marsono.

Meskipun air SPPG telah diuji layak minum, Kepala SPPG Siwal Kaliwungu, Kristian Adi Nugroho, menegaskan bahwa air tersebut tidak digunakan untuk memasak makanan program Makan Bergizi Gratis (MBG).

“Sesuai instruksi BGN, kalau untuk mencuci tidak masalah. Namun untuk memasak menu MBG tetap menggunakan air galon,” jelas Adi.

“Air disaring menggunakan filter RO sehingga sudah bersih. Itu fungsi utamanya untuk mencuci bahan makanan dan food tray sehingga menjadi lebih bersih,” paparnya.

Dalam segala situasi, KOMPAS.com berkomitmen memberikan fakta jernih dari lapangan. Ikuti terus update topik ini dan notifikasi penting di Aplikasi KOMPAS.com. Download sekarang



Terkini Lainnya
Pemuda di Banjarmasin Ceburkan Diri ke Sungai Barito Usai Kelahi, Kini Hilang
Pemuda di Banjarmasin Ceburkan Diri ke Sungai Barito Usai Kelahi, Kini Hilang
Regional
Jangkar Kapal Rusak Terumbu Karang di Labuan Bajo, Bupati: Harus Ditentukan Area Berlabuh
Jangkar Kapal Rusak Terumbu Karang di Labuan Bajo, Bupati: Harus Ditentukan Area Berlabuh
Regional
Dispangtan Solo Uji Sampel Bakso di Warung Bakso Diduga Pakai Bahan Non-halal
Dispangtan Solo Uji Sampel Bakso di Warung Bakso Diduga Pakai Bahan Non-halal
Regional
Nelayan Hilang di Sungai Barito Kalsel, Perahunya Ditemukan Tak Berawak
Nelayan Hilang di Sungai Barito Kalsel, Perahunya Ditemukan Tak Berawak
Regional
28 Hari Tak Makan, Kakak Beradik di Kendal Ditemukan Lemas di Samping Jenazah Ibu
28 Hari Tak Makan, Kakak Beradik di Kendal Ditemukan Lemas di Samping Jenazah Ibu
Regional
Warung Bakso di Solo Diduga Pakai Bahan Non-halal, Ini Imbauan Kemenag Bagi Konsumen
Warung Bakso di Solo Diduga Pakai Bahan Non-halal, Ini Imbauan Kemenag Bagi Konsumen
Regional
Banjir Semarang Mulai Surut, Kepala BNPB Dorong Penguatan Pompa Permanen dan Kolam Retensi
Banjir Semarang Mulai Surut, Kepala BNPB Dorong Penguatan Pompa Permanen dan Kolam Retensi
Regional
Kerja Sama Warga dan Polisi Antarkan Anak Hilang Kembali ke Keluarga
Kerja Sama Warga dan Polisi Antarkan Anak Hilang Kembali ke Keluarga
Regional
Basarnas Akhiri Pencarian Korban KM Fadil Jaya di Kukar, 3 Kru Kapal Masih Hilang
Basarnas Akhiri Pencarian Korban KM Fadil Jaya di Kukar, 3 Kru Kapal Masih Hilang
Regional
Sidang Eksepsi Pembunuhan Brigadir Nurhadi, Pengacara Bantah Kompol Yogi Memiting Korban
Sidang Eksepsi Pembunuhan Brigadir Nurhadi, Pengacara Bantah Kompol Yogi Memiting Korban
Regional
Kasus Penipuan oleh Anggota DPRD Takalar Seret Oknum Polisi, Brigadir MT Jadi Tersangka
Kasus Penipuan oleh Anggota DPRD Takalar Seret Oknum Polisi, Brigadir MT Jadi Tersangka
Regional
Keluarga Gelar Tradisi 'Brobosan' Sebelum Jenazah PB XIII Diberangkatkan ke Imogiri Yogyakarta
Keluarga Gelar Tradisi "Brobosan' Sebelum Jenazah PB XIII Diberangkatkan ke Imogiri Yogyakarta
Regional
SPPG di Purworejo Ini Gunakan 20 Galon Air Per Hari untuk Masak Menu MBG
SPPG di Purworejo Ini Gunakan 20 Galon Air Per Hari untuk Masak Menu MBG
Regional
Wujudkan Pesantren Aman, Pemkab Banyuwangi Bantu Pengurusan PBG dan SLF
Wujudkan Pesantren Aman, Pemkab Banyuwangi Bantu Pengurusan PBG dan SLF
Regional
Sultan HB X akan Panggil Pemkab/Pemkot Bahas Larangan Peredaran Daging Anjing
Sultan HB X akan Panggil Pemkab/Pemkot Bahas Larangan Peredaran Daging Anjing
Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Unduh Kompas.com App untuk berita terkini, akurat, dan tepercaya setiap saat
QR Code Kompas.com
Arahkan kamera ke kode QR ini untuk download app
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar di Artikel Lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau