Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kasus Mutilasi Ngawi: Kepala Ditemukan di Trenggalek, Kaki di Ponorogo

Kompas.com - 27/01/2025, 05:15 WIB
Rachmawati

Editor

KOMPAS.com - Potongan tubuh Uswatun Khasanah (30), korban mutilasi yang jasadnya ditemukan dalam koper merah di Desa Dadapan, Kecamatan Kendal, Kabupaten Ngawi, akhirnya berhasil ditemukan setelah beberapa hari pencarian.

Sebelumnya, jasad korban ditemukan tidak utuh, dengan kepala dan kaki yang hilang, pada Kamis (23/1/2025).

Otopsi awal yang dilakukan di RSUD Dr. Soeroto, Ngawi, mengonfirmasi kondisi jasad korban. Setelah itu, tim kepolisian melakukan pencarian terhadap potongan tubuh yang hilang.

Kepala korban ditemukan di Trenggalek

Menurut keterangan Kasatreskrim Polres Trenggalek, AKP Eko Widianto, kepala korban ditemukan di wilayah Jurug Bang, Desa Slawe, Kecamatan Watulimo, Kabupaten Trenggalek, pada Minggu (26/1/2025) sekitar pukul 08.00 WIB.

Baca juga: Terduga Pelaku Mutilasi Wanita dalam Koper Ditangkap, Bagaimana Kasus Ini Bermula?

Kepala tersebut terbungkus dalam plastik putih dan ditemukan di bawah jembatan kecil dekat jalan provinsi.

“Tim jatanras (Polda Jatim) meminta bantuan untuk melakukan pencarian salah satu potongan tubuh. Ketemunya di wilayah Desa Slawe Kecamatan Watulimo, termasuk beberapa barang buktinya,” ungkap Eko.

Setelah ditemukan, kepala korban dibawa ke RSUD dr. Soedomo Trenggalek sebelum dirujuk untuk pemeriksaan forensik lebih lanjut.

“Dibawa tim Polda Jatim untuk di labforkan,” tambah Eko.

Potongan kaki korban ditemukan di Ponorogo

Beberapa jam setelah penemuan kepala, potongan kaki korban ditemukan di Desa Sampung, Kecamatan Sampung, Kabupaten Ponorogo, pada Minggu dini hari.

Kasatreskrim Polres Ponorogo, AKP Rudy Hidajanto, menyatakan bahwa penemuan ini didasarkan pada pengakuan pelaku yang telah berhasil ditangkap sebelumnya.

“Pelaku mengaku di mana saja dia membuang potongan tubuh lain,” ujar Rudy.

Baca juga: Pelaku Mutilasi Wanita dalam Koper di Ngawi Ditangkap, Kepala dan Kaki Korban Ditemukan

Potongan kaki tersebut kini berada di kamar jenazah RSUD Dr. Harjono, Ponorogo, dan akan dicocokkan dengan tubuh korban yang telah dimakamkan sebelumnya.

“Nanti akan dilakukan uji forensik untuk memastikan apakah benar itu kaki korban. Meskipun ada pengakuan dari tersangka, secara ilmiah perlu dilakukan pemeriksaan,” jelasnya.

Pelaku mutilasi berhasil ditangkap oleh tim Ditreskrimum Polda Jatim pada Minggu malam (26/1/2025) pukul 00.00 WIB.

"Alhamdulillah, pelaku mutilasi berhasil kami tangkap tadi malam sekitar jam 24.00 WIB," kata Kombes Farman, Dirreskrimum Polda Jatim.

Halaman:


Terkini Lainnya
Menkeu Purbaya Sebut Pinjaman Pemerintah Pusat untuk Daerah Diberikan dengan Bunga 0,5 Persen
Menkeu Purbaya Sebut Pinjaman Pemerintah Pusat untuk Daerah Diberikan dengan Bunga 0,5 Persen
Sulawesi Selatan
Pemakaman Pakubuwono XIII Tidak Dilakukan pada Selasa Kliwon, Pegiat Budaya Ungkap Alasannya
Pemakaman Pakubuwono XIII Tidak Dilakukan pada Selasa Kliwon, Pegiat Budaya Ungkap Alasannya
Jawa Tengah
Apakah NIK KTP Anda Dipakai untuk Pinjol Ilegal? Begini Cara Mengeceknya!
Apakah NIK KTP Anda Dipakai untuk Pinjol Ilegal? Begini Cara Mengeceknya!
Jawa Timur
ASN Bolos Kerja Bisa Dipecat, Hak Tunjangan dan Pensiun Dicabut
ASN Bolos Kerja Bisa Dipecat, Hak Tunjangan dan Pensiun Dicabut
Lampung
AHY Menunggu Arahan Presiden untuk Penyelesaian Utang Kereta Cepat Whoosh
AHY Menunggu Arahan Presiden untuk Penyelesaian Utang Kereta Cepat Whoosh
Jawa Timur
Pemutihan Iuran BPJS Kesehatan 2025: Syarat Peserta dan Cara Cek Tunggakan
Pemutihan Iuran BPJS Kesehatan 2025: Syarat Peserta dan Cara Cek Tunggakan
Kalimantan Barat
Bukan Sekadar Indah, Ini Fakta Unik Pantai Kelingking Nusa Penida yang Mirip T-Rex
Bukan Sekadar Indah, Ini Fakta Unik Pantai Kelingking Nusa Penida yang Mirip T-Rex
Jawa Timur
Cara Cek NIK Terdaftar Pinjol atau Judol, Cuma Lewat Hp
Cara Cek NIK Terdaftar Pinjol atau Judol, Cuma Lewat Hp
Kalimantan Barat
Syarat Pemutihan BPJS Kesehatan 2025, Ini Peserta yang Bisa Mengajukan
Syarat Pemutihan BPJS Kesehatan 2025, Ini Peserta yang Bisa Mengajukan
Banten
Profil Gusti Purbaya: Kandidat Utama Pengganti Takhta Pakubuwono XIII
Profil Gusti Purbaya: Kandidat Utama Pengganti Takhta Pakubuwono XIII
Jawa Tengah
Apakah Onadio Leonardo Akan Direhabilitasi Setelah Asesmen BNNP?
Apakah Onadio Leonardo Akan Direhabilitasi Setelah Asesmen BNNP?
Jawa Timur
Pemkot Ungkap Penyebab Banjir Kaligawe Lama Surut, Kini Prioritaskan Penanganan Warga Terdampak
Pemkot Ungkap Penyebab Banjir Kaligawe Lama Surut, Kini Prioritaskan Penanganan Warga Terdampak
Jawa Tengah
7 Fakta Polemik Lift Kaca Pantai Kelingking Nusa Penida yang Tuai Protes Warga
7 Fakta Polemik Lift Kaca Pantai Kelingking Nusa Penida yang Tuai Protes Warga
Jawa Timur
Inflasi di Jateng Naik 0,40 Persen pada Oktober 2025, Dipicu Lonjakan Harga Emas, Telur, dan Cabai
Inflasi di Jateng Naik 0,40 Persen pada Oktober 2025, Dipicu Lonjakan Harga Emas, Telur, dan Cabai
Jawa Tengah
Gusti Purbaya, Kandidat Kuat Pengganti Mendiang Pakubuwono XIII
Gusti Purbaya, Kandidat Kuat Pengganti Mendiang Pakubuwono XIII
Jawa Tengah
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Unduh Kompas.com App untuk berita terkini, akurat, dan tepercaya setiap saat
QR Code Kompas.com
Arahkan kamera ke kode QR ini untuk download app
Komentar
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau