Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Korban Ledakan Kapal Tanker MT Federal II di Batam Bertambah, 13 Orang Meninggal Dunia

Kompas.com - 20/10/2025, 15:54 WIB
Partahi Fernando Wilbert Sirait ,
Irfan Maullana

Tim Redaksi

BATAM, KOMPAS.com - Korban meninggal akibat kebakaran kapal tanker MT Federal II di PT ASL Shipyard Indonesia, Tanjunguncang, Batam, Kepulauan Riau, bertambah menjadi 13 orang.

Dua korban terbaru yang meninggal dunia adalah Edison Baktiar Napitupulu dan Iman. Keduanya sempat menjalani perawatan di Rumah Sakit Mutiara Aini Batuaji, namun tidak tertolong akibat luka bakar mencapai 80 persen.

"Keduanya dinyatakan meninggal dunia dinihari tadi saat masih mendapatkan perawatan di RS Mutiara Aini," kata Kapolsek Batuaji, AKP Raden Bimo Dwi Lambang, saat dikonfirmasi melalui pesan WhatsApp, Senin (20/10/2025) sore.

Berdasarkan data kepolisian, Edison meninggal dunia sekitar pukul 23.00 WIB, Minggu (19/10/2025) malam, sementara Iman meninggal pukul 04.00 WIB, Senin (20/10/2025) dini hari.

Baca juga: Hawa Panas Jadi Isyarat Sebelum Kapal Tanker Meledak di Batam Tewaskan 10 Pekerja

"Edison pukul 23.00 Minggu malam, dan Imam pukul 04.00 tadi pagi. Keduanya dinyatakan mendapat luka bakar hingga 80 persen," jelasnya.

10 Tewas di Lokasi

Dengan demikian, total korban meninggal dunia akibat kebakaran kapal MT Federal II menjadi 13 orang. Sepuluh di antaranya tewas di lokasi kejadian, sementara tiga lainnya meninggal dunia setelah menjalani perawatan.

Selain itu, sebanyak 18 korban luka masih menjalani perawatan intensif di rumah sakit.

Kasat Reskrim Polresta Barelang, Kompol Debby Tri Andrestian, menyebut pihaknya telah memeriksa sembilan saksi terkait ledakan kapal tanker tersebut.

"Sampai saat ini sembilan orang saksi telah diperiksa. Mereka berasal dari bagian Health, Safety, and Environment (HSE), supervisor, maupun subkontraktor," ujar Debby, Jumat (17/10/2025).

Polisi juga telah mengumpulkan sejumlah dokumen yang berkaitan dengan proyek perbaikan kapal MT Federal II. Tim Laboratorium Forensik Polda Riau turut dilibatkan untuk melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP).

Dalam segala situasi, KOMPAS.com berkomitmen memberikan fakta jernih dari lapangan. Ikuti terus update topik ini dan notifikasi penting di Aplikasi KOMPAS.com. Download sekarang



Terkini Lainnya
Pemuda di Banjarmasin Ceburkan Diri ke Sungai Barito Usai Kelahi, Kini Hilang
Pemuda di Banjarmasin Ceburkan Diri ke Sungai Barito Usai Kelahi, Kini Hilang
Regional
Jangkar Kapal Rusak Terumbu Karang di Labuan Bajo, Bupati: Harus Ditentukan Area Berlabuh
Jangkar Kapal Rusak Terumbu Karang di Labuan Bajo, Bupati: Harus Ditentukan Area Berlabuh
Regional
Dispangtan Solo Uji Sampel Bakso di Warung Bakso Diduga Pakai Bahan Non-halal
Dispangtan Solo Uji Sampel Bakso di Warung Bakso Diduga Pakai Bahan Non-halal
Regional
Nelayan Hilang di Sungai Barito Kalsel, Perahunya Ditemukan Tak Berawak
Nelayan Hilang di Sungai Barito Kalsel, Perahunya Ditemukan Tak Berawak
Regional
28 Hari Tak Makan, Kakak Beradik di Kendal Ditemukan Lemas di Samping Jenazah Ibu
28 Hari Tak Makan, Kakak Beradik di Kendal Ditemukan Lemas di Samping Jenazah Ibu
Regional
Warung Bakso di Solo Diduga Pakai Bahan Non-halal, Ini Imbauan Kemenag Bagi Konsumen
Warung Bakso di Solo Diduga Pakai Bahan Non-halal, Ini Imbauan Kemenag Bagi Konsumen
Regional
Banjir Semarang Mulai Surut, Kepala BNPB Dorong Penguatan Pompa Permanen dan Kolam Retensi
Banjir Semarang Mulai Surut, Kepala BNPB Dorong Penguatan Pompa Permanen dan Kolam Retensi
Regional
Kerja Sama Warga dan Polisi Antarkan Anak Hilang Kembali ke Keluarga
Kerja Sama Warga dan Polisi Antarkan Anak Hilang Kembali ke Keluarga
Regional
Basarnas Akhiri Pencarian Korban KM Fadil Jaya di Kukar, 3 Kru Kapal Masih Hilang
Basarnas Akhiri Pencarian Korban KM Fadil Jaya di Kukar, 3 Kru Kapal Masih Hilang
Regional
Sidang Eksepsi Pembunuhan Brigadir Nurhadi, Pengacara Bantah Kompol Yogi Memiting Korban
Sidang Eksepsi Pembunuhan Brigadir Nurhadi, Pengacara Bantah Kompol Yogi Memiting Korban
Regional
Kasus Penipuan oleh Anggota DPRD Takalar Seret Oknum Polisi, Brigadir MT Jadi Tersangka
Kasus Penipuan oleh Anggota DPRD Takalar Seret Oknum Polisi, Brigadir MT Jadi Tersangka
Regional
Keluarga Gelar Tradisi 'Brobosan' Sebelum Jenazah PB XIII Diberangkatkan ke Imogiri Yogyakarta
Keluarga Gelar Tradisi "Brobosan' Sebelum Jenazah PB XIII Diberangkatkan ke Imogiri Yogyakarta
Regional
SPPG di Purworejo Ini Gunakan 20 Galon Air Per Hari untuk Masak Menu MBG
SPPG di Purworejo Ini Gunakan 20 Galon Air Per Hari untuk Masak Menu MBG
Regional
Wujudkan Pesantren Aman, Pemkab Banyuwangi Bantu Pengurusan PBG dan SLF
Wujudkan Pesantren Aman, Pemkab Banyuwangi Bantu Pengurusan PBG dan SLF
Regional
Sultan HB X akan Panggil Pemkab/Pemkot Bahas Larangan Peredaran Daging Anjing
Sultan HB X akan Panggil Pemkab/Pemkot Bahas Larangan Peredaran Daging Anjing
Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Unduh Kompas.com App untuk berita terkini, akurat, dan tepercaya setiap saat
QR Code Kompas.com
Arahkan kamera ke kode QR ini untuk download app
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar di Artikel Lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau