KOMPAS.com – Seleksi Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) Paruh Waktu kini telah mencapai tahap krusial, yakni penetapan Nomor Induk (NI) PPPK Paruh Waktu.
NI PPPK Paruh Waktu merupakan identitas resmi yang diterbitkan Badan Kepegawaian Negara (BKN) untuk peserta yang berhasil lolos seluruh rangkaian seleksi dan administrasi. Nomor ini terdiri dari 18 digit berisi data penting, mulai dari tanggal lahir, tahun pengangkatan, jenis kelamin, hingga nomor urut penetapan.
Berdasarkan jadwal, proses penetapan NI PPPK Paruh Waktu berlangsung sampai 30 September 2025.
Cara Mengecek NIP PPPK Paruh Waktu Lewat Mola BKN
Peserta dapat memantau progres penetapan NI melalui Mola BKN, sistem Monitoring Layanan ASN yang dikembangkan BKN untuk memudahkan akses informasi administrasi ASN, termasuk PPPK.
Langkah pengecekan sebagai berikut:
Jadwal Penting Penetapan NI PPPK Paruh Waktu
Mengacu pada Surat BKN Nomor 13834/B-KS.04.01/SD/D/2025, berikut tahapan yang perlu dicatat:
Status Proses di Mola BKN
Mengutip akun Instagram @kanreg12bkn, berikut penjelasan tiap tahapan beserta tindak lanjut yang harus dilakukan peserta:
Input Berkas
Pesan: “Sedang dilakukan proses input usul oleh operator di instansi.”
Peserta cukup menunggu, karena instansi sedang melengkapi dokumen.
Pesan: “Usul selesai diinput, menunggu persetujuan pejabat instansi.”
Peserta menunggu proses persetujuan internal sebelum berkas dikirim ke BKN.
Approval Surat Usulan
Pesan: “Usul disetujui Pyb instansi, menunggu verifikasi di BKN.”
Peserta diminta rutin memantau progres.
Perbaikan Dokumen
Pesan: “Usul dikembalikan karena dokumen/data tidak sesuai.”
Perbaikan dilakukan oleh instansi, namun peserta mungkin perlu mengunggah ulang dokumen. Kendala umum meliputi format DRH yang salah, file rusak, data berbeda dengan ijazah, atau unit kerja tidak sesuai formasi.
Validasi Usulan – Perbaikan Dokumen
Pesan: “Usul dikembalikan ke validator untuk diperiksa ulang.”
Peserta tidak perlu khawatir, sebab validasi ulang bertujuan memastikan keakuratan data.
Menunggu/Paraf Persetujuan Teknis
Pesan: “Usul disetujui BKN, menunggu paraf persetujuan teknis.”
Proses sudah hampir selesai, tinggal menunggu tanda tangan digital BKN.
Pesan: “Pertimbangan Teknis telah diterbitkan oleh BKN.”
Instansi sedang memproses pembuatan SK.
Pembuatan SK PPPK
Pesan:
“Menunggu proses pembuatan SK”
“Menunggu proses tanda tangan SK”
“Selamat! SK berhasil dibuat!”
Peserta resmi sah menjadi PPPK Paruh Waktu begitu SK diterbitkan.
Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul Cara Cek NIP PPPK Paruh Waktu 2025 di Mola BKN, Lengkap dengan Jadwal Terbarunya
https://www.kompas.com/jawa-barat/read/2025/10/01/120000488/link-resmi-dan-cara-cek-nip-pppk-paruh-waktu-2025-di-mola-bkn