Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Cinta Berujung Maut, Remaja di Jambi Tewas di Tangan Kekasih Sendiri. Keduanya Masih di Bawah Umur

Kompas.com - 28/10/2025, 11:45 WIB
Rachmawati

Editor

KOMPAS.com — Warga Dusun Babeko, Kecamatan Bathin II Babeko, Kabupaten Bungo, Jambi, digemparkan dengan penemuan jasad seorang remaja perempuan berinisial DA (17) yang mengapung di Sungai Batang Tebo, pada Minggu (26/10/2025) siang.

Penemuan mayat remaja di Sungai Batang Tebo itu menjadi awal terungkapnya kasus pembunuhan sadis yang dilakukan oleh kekasih korban sendiri, FAG (17).

Penemuan Jasad di Sungai Batang Tebo

Seorang warga bernama Herikun (41) menjadi orang pertama yang menemukan jasad DA mengapung di tengah sungai sekitar pukul 14.00 WIB.

Herikun kemudian meminta bantuan warga lain untuk mengevakuasi korban ke tepi sungai sebelum melaporkannya ke polisi.

Kapolsek Bathin II Babeko, Iptu Deki Junel Putra, membenarkan temuan tersebut.

“Setelah kami menerima laporan dari warga, personel bersama tim SAR dan BPBD langsung menuju lokasi untuk mengevakuasi korban dari sungai,” ujar Deki, dikutip dari TribunJambi.com.

Baca juga: Remaja di Jambi Bunuh Pacar di Mobil, Jasad Dibuang ke Sungai

Tak lama, tim gabungan dari Pos SAR Bungo, BPBD Bungo, dan kepolisian tiba di lokasi untuk melakukan evakuasi jasad.

Saat polisi datang, korban ditemukan tanpa busana, dan tubuhnya langsung dibawa ke rumah sakit untuk pemeriksaan lebih lanjut.

Sementara itu, Tim Inafis Polres Bungo segera melakukan identifikasi untuk memastikan identitas dan penyebab kematian korban.

Pelaku Diringkus Kurang dari 24 Jam

Kurang dari 24 jam setelah penemuan mayat, polisi berhasil mengungkap pelaku pembunuhan remaja tersebut.

Pelaku yang tak lain adalah kekasih korban, FAG (17), berhasil ditangkap oleh Satreskrim Polres Bungo di rumah neneknya di Kecamatan Muko-Muko Bathin VII pada Senin (27/10/2025) dini hari sekitar pukul 06.00 WIB.

Kasat Reskrim Polres Bungo, AKP Ilham, mengungkapkan bahwa pelaku mengakui telah membunuh DA di dalam mobil sebelum membuang jasad korban ke sungai.

“Korban dicekik, wajahnya dipukul, dan dibenturkan ke dinding mobil,” ujar AKP Ilham.

Menurut keterangan polisi, peristiwa tragis itu terjadi di dalam mobil Avanza yang terparkir di sekitar Jembatan Tanjung Menanti, Kecamatan Bathin II Babeko.

Setelah memastikan korban tak lagi bergerak, FAG kemudian turun dari mobil dan membuang jasad kekasihnya ke arus deras Sungai Batang Tebo.

Baca juga: Kronologi Pasangan Anak Punk Kubur Bayi Diam-diam di Kebun Pisang Jambi

Motif Pembunuhan, Cemburu dan Merasa Ditipu

AKP Ilham menjelaskan bahwa motif di balik pembunuhan ini dilatarbelakangi oleh rasa sakit hati, kecemburuan, dan emosi pelaku yang tak terkendali.

“Motif pembunuhan itu diduga karena pelaku sakit hati setelah merasa diperas dan ditipu oleh korban, yang mengaku hamil, serta cemburu karena korban diketahui sering pergi ke hotel bersama pria lain,” kata Ilham.

FAG mengaku kepada penyidik bahwa korban sempat mengaku sedang hamil dan kerap meminta uang.

Tak hanya itu, pelaku juga mengetahui bahwa kekasihnya tersebut berselingkuh dengan pria lain, yang semakin memicu emosi dan membuatnya nekat menghabisi nyawa korban.

Baca juga: Kades di Jambi Ngaku Bangun Jalan Pakai Dana Desa Padahal dari Pihak Ketiga

Kronologi Lengkap Pembunuhan Remaja di Bungo

Berdasarkan hasil penyelidikan, peristiwa pembunuhan itu terjadi pada Sabtu malam (25/10/2025).

Keduanya sempat bertemu di dalam mobil untuk membicarakan hubungan mereka. Namun, perdebatan memanas hingga pelaku kehilangan kendali dan mencekik korban.

Setelah memastikan korban tak bernyawa, pelaku membawa jasad DA dan membuangnya ke Sungai Batang Tebo untuk menghilangkan jejak.

Namun, upaya itu gagal setelah jasad korban ditemukan warga keesokan harinya.

Baik korban maupun pelaku sama-sama berusia 17 tahun. Kondisi ini membuat kasus pembunuhan remaja di Bungo tersebut kini ditangani oleh Unit Perlindungan Perempuan dan Anak (PPA) Satreskrim Polres Bungo.

“Karena pelaku dan korban masih di bawah umur, kasus ini ditangani oleh Unit PPA. Kami akan mendalami lebih lanjut latar belakang hubungan keduanya serta kondisi psikologis pelaku,” ujar AKP Ilham.

Polisi kini tengah melengkapi berkas perkara dan mengamankan sejumlah barang bukti, termasuk mobil yang digunakan pelaku saat kejadian.

Artikel ini telah tayang di TribunJambi.com dengan judul Detik-detik Mencekam Pria Bungo Jambi Habisi Pacar di Mobil, Buang ke Sungai, Pelaku Ngaku Ditipu

Dalam segala situasi, KOMPAS.com berkomitmen memberikan fakta jernih dari lapangan. Ikuti terus update topik ini dan notifikasi penting di Aplikasi KOMPAS.com. Download sekarang



Terkini Lainnya
5 Fakta Penemuan Dua Kerangka Manusia di Gedung ACC Kwitang, Jakarta Pusat
5 Fakta Penemuan Dua Kerangka Manusia di Gedung ACC Kwitang, Jakarta Pusat
Jawa Barat
BMKG Sebut Puncak Musim Hujan Diperkirakan Terjadi November 2025–Februari 2026
BMKG Sebut Puncak Musim Hujan Diperkirakan Terjadi November 2025–Februari 2026
Jawa Timur
Jenazah Pakubuwono XIII Disemayamkan di Sasana Parasdya, Warga Diperkenankan Datang Bertakziah
Jenazah Pakubuwono XIII Disemayamkan di Sasana Parasdya, Warga Diperkenankan Datang Bertakziah
Jawa Tengah
Raja Keraton Solo Pakubuwono XIII Mangkat, Siapa Calon Penggantinya?
Raja Keraton Solo Pakubuwono XIII Mangkat, Siapa Calon Penggantinya?
Jawa Tengah
Kalender 2026 Lengkap: Cek Tanggal Merah dan Long Weekend Tahun Depan
Kalender 2026 Lengkap: Cek Tanggal Merah dan Long Weekend Tahun Depan
Jawa Barat
BKN Ingatkan ASN: Tidak Masuk Kerja Bisa Berujung Pemecatan
BKN Ingatkan ASN: Tidak Masuk Kerja Bisa Berujung Pemecatan
Sulawesi Selatan
Tasikmalaya Salah Satu Wilayah dengan Curah Hujan Tertinggi di Indonesia pada Awal November 2025
Tasikmalaya Salah Satu Wilayah dengan Curah Hujan Tertinggi di Indonesia pada Awal November 2025
Jawa Barat
Waduk Mrica Banjarnegara Catat Curah Hujan Tertinggi, BMKG Klaim Upaya Modifikasi Cuaca Berhasil
Waduk Mrica Banjarnegara Catat Curah Hujan Tertinggi, BMKG Klaim Upaya Modifikasi Cuaca Berhasil
Jawa Tengah
Daftar Hari Libur Nasional dan Cuti Bersama 2026
Daftar Hari Libur Nasional dan Cuti Bersama 2026
Jawa Barat
Uji Coba WFH ASN Jabar Dimulai November 2025, Target Efisiensi Operasional hingga 20 Persen
Uji Coba WFH ASN Jabar Dimulai November 2025, Target Efisiensi Operasional hingga 20 Persen
Jawa Barat
BMKG: Waspadai Potensi Cuaca Ekstrem di Puncak Musim Hujan
BMKG: Waspadai Potensi Cuaca Ekstrem di Puncak Musim Hujan
Banten
Mahasiswa Dikeroyok hingga Tewas di Masjid Agung Sibolga, 5 Pelaku Seret dan Injak Korban Terekam CCTV
Mahasiswa Dikeroyok hingga Tewas di Masjid Agung Sibolga, 5 Pelaku Seret dan Injak Korban Terekam CCTV
Sumatera Utara
Sidang Kasus Penganiayaan Prada Lucky Namo: Peran Letnan Ahmad Faisal Diperiksa
Sidang Kasus Penganiayaan Prada Lucky Namo: Peran Letnan Ahmad Faisal Diperiksa
Jawa Timur
BMKG Prediksi Puncak Musim Hujan 2025 Lebih Lama, Bisa Berlangsung hingga Februari 2026
BMKG Prediksi Puncak Musim Hujan 2025 Lebih Lama, Bisa Berlangsung hingga Februari 2026
Sumatera Selatan
Daftar 15 Golongan Orang yang Bisa Naik MRT, LRT, dan Transjakarta Gratis
Daftar 15 Golongan Orang yang Bisa Naik MRT, LRT, dan Transjakarta Gratis
Jawa Barat
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Unduh Kompas.com App untuk berita terkini, akurat, dan tepercaya setiap saat
QR Code Kompas.com
Arahkan kamera ke kode QR ini untuk download app
Komentar
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau