Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

UGM Masuk 10 Besar Universitas Terbaik di ASEAN versi QS WUR 2026

Kompas.com - 23/06/2025, 20:00 WIB
Khairina

Penulis

Sumber UGM

KOMPAS.com — Universitas Gadjah Mada (UGM) kembali mencetak prestasi di tingkat internasional.

Dalam pemeringkatan perguruan tinggi dunia QS World University Rankings (QS WUR) 2026, UGM masuk dalam 10 besar universitas terbaik di Asia Tenggara (ASEAN).

Dari Indonesia, hanya dua perguruan tinggi yang berhasil menembus peringkat ini, yaitu UGM dan Universitas Indonesia (UI). Sementara itu, 8 universitas lainnya berasal dari Singapura, Malaysia, dan Thailand.

Baca juga: UGM Luncurkan Peminatan Magister Metalurgi, Kolaborasi Teknik dan FMIPA

UGM naik peringkat global

Wakil Rektor UGM Bidang Pendidikan dan Pengajaran, Prof. Wening Udasmoro, menjelaskan bahwa pencapaian ini merupakan hasil kerja kolektif seluruh unit di UGM.

“Kita bersyukur atas kerja keras bersama ini, yang membawa UGM masuk dalam peringkat 10 besar universitas terbaik di ASEAN,” ujarnya, Senin (23/6/2025), dilansir dari laman resmi UGM.

Dalam QS WUR 2026, UGM naik ke peringkat 224 dunia, atau naik 15 peringkat dari posisi sebelumnya di peringkat 239.

“Sejak pertama kali masuk dalam pemeringkatan QS pada 2020 dengan posisi 254, UGM konsisten berada di jajaran 10 besar universitas terbaik ASEAN,” kata Wening.

Baca juga: Peneliti UGM Temukan 7 Spesies Baru Lobster Air Tawar di Papua Barat

Faktor reputasi akademik dan alumni

Wening menambahkan, kenaikan peringkat UGM didorong oleh dua indikator utama, yaitu reputasi akademik dan reputasi dari pemberi kerja.

Untuk reputasi akademik, UGM memperoleh peringkat 134 dunia dengan skor 70,2. Penilaian ini mengacu pada pengakuan dari para akademisi internasional terhadap kualitas pendidikan di UGM.

“Saya kira ini adalah capaian terbaik UGM selama mengikuti QS WUR,” ungkap Wening.

Baca juga: Pendaftaran UM UGM 2025 Ditutup 10 Juni: Syarat, Jadwal, dan Cara Daftar

Sedangkan dalam indikator reputasi pemberi kerja, UGM berada di peringkat 93 dunia dengan skor 84,7.

Menurut Wening, hal ini menunjukkan bahwa para pemberi kerja menghargai kualitas lulusan UGM, baik di dalam maupun luar negeri.

Dukungan dari para alumni UGM yang tergabung dalam Keluarga Alumni Gadjah Mada (KAGAMA) juga turut memperkuat citra positif UGM.

“Kami terus melakukan perbaikan kualitas pembelajaran agar lulusan semakin cepat mendapatkan pekerjaan sesuai bidangnya,” katanya.

Ia menambahkan, sebanyak 98 program studi di UGM telah meraih akreditasi dan sertifikasi internasional, sebagai bentuk komitmen terhadap peningkatan mutu.

Halaman:


Terkini Lainnya
Daftar Hari Libur Nasional dan Cuti Bersama 2026
Daftar Hari Libur Nasional dan Cuti Bersama 2026
Jawa Barat
Uji Coba WFH ASN Jabar Dimulai November 2025, Target Efisiensi Operasional hingga 20 Persen
Uji Coba WFH ASN Jabar Dimulai November 2025, Target Efisiensi Operasional hingga 20 Persen
Jawa Barat
BMKG: Waspadai Potensi Cuaca Ekstrem di Puncak Musim Hujan
BMKG: Waspadai Potensi Cuaca Ekstrem di Puncak Musim Hujan
Banten
Mahasiswa Dikeroyok hingga Tewas di Masjid Agung Sibolga, 5 Pelaku Seret dan Injak Korban Terekam CCTV
Mahasiswa Dikeroyok hingga Tewas di Masjid Agung Sibolga, 5 Pelaku Seret dan Injak Korban Terekam CCTV
Sumatera Utara
Sidang Kasus Penganiayaan Prada Lucky Namo: Peran Letnan Ahmad Faisal Diperiksa
Sidang Kasus Penganiayaan Prada Lucky Namo: Peran Letnan Ahmad Faisal Diperiksa
Jawa Timur
BMKG Prediksi Puncak Musim Hujan 2025 Lebih Lama, Bisa Berlangsung hingga Februari 2026
BMKG Prediksi Puncak Musim Hujan 2025 Lebih Lama, Bisa Berlangsung hingga Februari 2026
Sumatera Selatan
Daftar 15 Golongan Orang yang Bisa Naik MRT, LRT, dan Transjakarta Gratis
Daftar 15 Golongan Orang yang Bisa Naik MRT, LRT, dan Transjakarta Gratis
Jawa Barat
Setelah Tambang Ditutup, Dedi Mulyadi Beri Dana Kompensasi ke 9.300 Warga Bogor yang Terdampak
Setelah Tambang Ditutup, Dedi Mulyadi Beri Dana Kompensasi ke 9.300 Warga Bogor yang Terdampak
Jawa Barat
Prakiraan Cuaca Sulawesi Selatan 3 November 2025: Berawan di Beberapa Wilayah
Prakiraan Cuaca Sulawesi Selatan 3 November 2025: Berawan di Beberapa Wilayah
Sulawesi Selatan
Harga Emas Antam Turun Rp 12.000 di Awal November, Simak Pecahan dan Buyback Terbarunya
Harga Emas Antam Turun Rp 12.000 di Awal November, Simak Pecahan dan Buyback Terbarunya
Kalimantan Barat
Tanda Duka Pakubuwono XIII Wafat, Keraton Yogya Tiadakan Pentas dan Tak Bunyikan Gamelan
Tanda Duka Pakubuwono XIII Wafat, Keraton Yogya Tiadakan Pentas dan Tak Bunyikan Gamelan
Jawa Tengah
Kala Jokowi dan Gibran Melayat Raja Keraton Solo PB XIII
Kala Jokowi dan Gibran Melayat Raja Keraton Solo PB XIII
Jawa Tengah
BMKG Bersama BNPB Lakukan Modifikasi Cuaca untuk Redam Hujan Ekstrem di Jawa
BMKG Bersama BNPB Lakukan Modifikasi Cuaca untuk Redam Hujan Ekstrem di Jawa
Banten
Setelah Jokowi, Budi Arie Yakin Projo Mampu Antar Prabowo Jadi Presiden Dua Periode
Setelah Jokowi, Budi Arie Yakin Projo Mampu Antar Prabowo Jadi Presiden Dua Periode
Jawa Tengah
Anggota Propam Polres Tebo Terduga Pelaku Pembunuhan dan Pemerkosaan Dosen di Jambi, Kelabui CCTV
Anggota Propam Polres Tebo Terduga Pelaku Pembunuhan dan Pemerkosaan Dosen di Jambi, Kelabui CCTV
Sumatera Selatan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Unduh Kompas.com App untuk berita terkini, akurat, dan tepercaya setiap saat
QR Code Kompas.com
Arahkan kamera ke kode QR ini untuk download app
Komentar
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau