Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Program Magang Nasional Batch 2 Dimulai November Ini, Catat Jadwal dan Cara Daftarnya

Kompas.com - 02/11/2025, 12:45 WIB
Wahyu Wachid Anshory

Editor

KOMPAS.com - Kementerian Ketenagakerjaan (Kemenaker) kembali meluncurkan program magang nasional batch 2 yang dijadwalkan berlangsung pada November 2025.

Informasi ini diumumkan melalui unggahan akun Instagram resmi Kemenaker, @kemnaker, pada Kamis (23/10/2025).

Program ini menjadi lanjutan dari batch pertama yang telah dilaksanakan pada awal Oktober 2025.

“Udah siap ikut Pemagangan Nasional Batch 2? Yuk, catat timeline-nya!” tulis Kemenaker dalam unggahan tersebut. Program magang nasional merupakan salah satu upaya pemerintah dalam memperkuat keterampilan kerja masyarakat, khususnya bagi para lulusan baru yang sedang mencari pengalaman profesional.

Baca juga: Menaker Ajak Dunia Usaha Berperan dalam Magang Nasional Batch 2

Kapan Magang Nasional Batch 2 Dibuka?

Kepala Biro Humas Kemenaker, Sunardi Manampiar Sinaga, membenarkan bahwa program magang nasional batch 2 akan segera dibuka.

Ia menjelaskan bahwa mekanisme pendaftaran, skema seleksi, dan fasilitas yang diterima peserta tidak berbeda dengan batch sebelumnya.

“Batch 2 rencananya sekitar 80.000-an posisi yang dibuka,” ujar Sunardi kepada Kompas.com, Jumat (24/10/2025).

 

Baca juga: Benarkah Uang Saku Peserta Magang Nasional Cair Setiap Tiga Bulan?

Dengan jumlah tersebut, pemerintah berharap semakin banyak peserta yang mendapatkan kesempatan untuk menambah kompetensi di dunia kerja.

Menurut keterangan resmi Kemenaker, program ini terbuka bagi masyarakat umum, baik lulusan perguruan tinggi maupun sekolah vokasi, untuk mendapatkan pelatihan langsung di perusahaan atau instansi mitra Kemenaker.

Bagaimana Jadwal Pelaksanaan Magang Nasional Batch 2?

Pendaftaran Magang Nasional 2025. Cek daftar lowongannya di karirhub kemnaker.maganghub.kemnaker.go.id Pendaftaran Magang Nasional 2025. Cek daftar lowongannya di karirhub kemnaker.

Mengutip informasi dari Instagram Kemenaker, program magang nasional batch 2 dimulai dengan tahap pendaftaran bagi penyelenggara atau perusahaan yang ingin berpartisipasi dalam program ini. Setelah itu, masyarakat dapat mendaftar sebagai peserta magang.

Baca juga: Cara Cek Hasil Seleksi Magang Nasional Kemnaker, Klik maganghub.kemnaker.go.id

Berikut jadwal lengkap pelaksanaan program magang nasional batch 2:

  • 24 Oktober - 5 November 2025: Pendaftaran penyelenggara dan usulan program pemagangan.
  • 6 - 12 November 2025: Pendaftaran calon peserta pemagangan untuk masyarakat umum.
  • 12 - 20 November 2025: Proses seleksi administratif dan kelayakan oleh penyelenggara.
  • 21 November 2025: Pengumuman dan penetapan peserta yang lolos seleksi.
  • 24 November 2025: Pembukaan resmi program pemagangan batch 2.

Dengan rentang waktu yang cukup padat, Kemenaker mengimbau calon peserta agar menyiapkan dokumen dan data dengan lengkap sebelum melakukan pendaftaran.

Baca juga: Magang Nasional 2025 Resmi Dibuka, 20.000 Peserta Ikut Tahap Pertama

Siapa yang Bisa Mendaftar?

Dilansir dari KompasTV, Kamis (23/10/2025), Kemenaker menetapkan beberapa persyaratan utama bagi calon peserta program magang nasional batch 2. Adapun kriteria tersebut meliputi:

  1. Warga Negara Indonesia (WNI) dengan bukti kepemilikan Nomor Induk Kependudukan (NIK).
  2. Lulusan program diploma atau sarjana maksimal satu tahun sebelum pendaftaran.
  3. Berasal dari perguruan tinggi yang terdaftar di Kementerian Pendidikan Tinggi, Sains, dan Teknologi.

Calon peserta yang lolos tahap validasi data akan mengikuti proses seleksi oleh penyelenggara pemagangan untuk menentukan kelayakan mereka.

Baca juga: Ekonom Minta Pemerintah Pastikan Nasib Fresh Graduate Setelah Magang: Jangan Sampai Nganggur Lagi

Bagaimana Cara Mendaftar Magang Nasional 2025?

Pendaftaran dilakukan secara daring melalui situs resmi **[https://maganghub.kemnaker.go.id](https://maganghub.kemnaker.go.id)**. Situs ini terintegrasi dengan sistem SIAPKerja milik Kemenaker yang mempermudah peserta dalam proses administrasi.

Langkah-langkah pendaftaran sebagai berikut:

  • Kunjungi situs https://maganghub.kemnaker.go.id.
  • Klik menu "Masuk" di pojok kanan atas.
  • Login menggunakan akun SIAPKerja atau klik "Daftar" jika belum memiliki akun.
  • Lengkapi data pribadi dengan benar dan lengkap.
  • Pilih perusahaan atau instansi tempat magang yang diminati.
  • Unggah dokumen pendukung seperti ijazah, transkrip nilai, dan CV.
  • Kirim pendaftaran dan pantau hasil seleksi melalui dashboard akun.

Dengan sistem online ini, Kemenaker berharap proses pendaftaran menjadi lebih transparan dan mudah diakses dari seluruh wilayah Indonesia.

Dalam segala situasi, KOMPAS.com berkomitmen memberikan fakta jernih dari lapangan. Ikuti terus update topik ini dan notifikasi penting di Aplikasi KOMPAS.com. Download sekarang



Terkini Lainnya
Menkeu Purbaya Sebut Pinjaman Pemerintah Pusat untuk Daerah Diberikan dengan Bunga 0,5 Persen
Menkeu Purbaya Sebut Pinjaman Pemerintah Pusat untuk Daerah Diberikan dengan Bunga 0,5 Persen
Sulawesi Selatan
Pemakaman Pakubuwono XIII Tidak Dilakukan pada Selasa Kliwon, Pegiat Budaya Ungkap Alasannya
Pemakaman Pakubuwono XIII Tidak Dilakukan pada Selasa Kliwon, Pegiat Budaya Ungkap Alasannya
Jawa Tengah
Apakah NIK KTP Anda Dipakai untuk Pinjol Ilegal? Begini Cara Mengeceknya!
Apakah NIK KTP Anda Dipakai untuk Pinjol Ilegal? Begini Cara Mengeceknya!
Jawa Timur
ASN Bolos Kerja Bisa Dipecat, Hak Tunjangan dan Pensiun Dicabut
ASN Bolos Kerja Bisa Dipecat, Hak Tunjangan dan Pensiun Dicabut
Lampung
AHY Menunggu Arahan Presiden untuk Penyelesaian Utang Kereta Cepat Whoosh
AHY Menunggu Arahan Presiden untuk Penyelesaian Utang Kereta Cepat Whoosh
Jawa Timur
Pemutihan Iuran BPJS Kesehatan 2025: Syarat Peserta dan Cara Cek Tunggakan
Pemutihan Iuran BPJS Kesehatan 2025: Syarat Peserta dan Cara Cek Tunggakan
Kalimantan Barat
Bukan Sekadar Indah, Ini Fakta Unik Pantai Kelingking Nusa Penida yang Mirip T-Rex
Bukan Sekadar Indah, Ini Fakta Unik Pantai Kelingking Nusa Penida yang Mirip T-Rex
Jawa Timur
Cara Cek NIK Terdaftar Pinjol atau Judol, Cuma Lewat Hp
Cara Cek NIK Terdaftar Pinjol atau Judol, Cuma Lewat Hp
Kalimantan Barat
Syarat Pemutihan BPJS Kesehatan 2025, Ini Peserta yang Bisa Mengajukan
Syarat Pemutihan BPJS Kesehatan 2025, Ini Peserta yang Bisa Mengajukan
Banten
Profil Gusti Purbaya: Kandidat Utama Pengganti Takhta Pakubuwono XIII
Profil Gusti Purbaya: Kandidat Utama Pengganti Takhta Pakubuwono XIII
Jawa Tengah
Apakah Onadio Leonardo Akan Direhabilitasi Setelah Asesmen BNNP?
Apakah Onadio Leonardo Akan Direhabilitasi Setelah Asesmen BNNP?
Jawa Timur
Pemkot Ungkap Penyebab Banjir Kaligawe Lama Surut, Kini Prioritaskan Penanganan Warga Terdampak
Pemkot Ungkap Penyebab Banjir Kaligawe Lama Surut, Kini Prioritaskan Penanganan Warga Terdampak
Jawa Tengah
7 Fakta Polemik Lift Kaca Pantai Kelingking Nusa Penida yang Tuai Protes Warga
7 Fakta Polemik Lift Kaca Pantai Kelingking Nusa Penida yang Tuai Protes Warga
Jawa Timur
Inflasi di Jateng Naik 0,40 Persen pada Oktober 2025, Dipicu Lonjakan Harga Emas, Telur, dan Cabai
Inflasi di Jateng Naik 0,40 Persen pada Oktober 2025, Dipicu Lonjakan Harga Emas, Telur, dan Cabai
Jawa Tengah
Gusti Purbaya, Kandidat Kuat Pengganti Mendiang Pakubuwono XIII
Gusti Purbaya, Kandidat Kuat Pengganti Mendiang Pakubuwono XIII
Jawa Tengah
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Unduh Kompas.com App untuk berita terkini, akurat, dan tepercaya setiap saat
QR Code Kompas.com
Arahkan kamera ke kode QR ini untuk download app
Komentar
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau